Tidak dapat dipungkiri bahwa belajar online membuat semua pekerjaan terkesan menumpuk. Anda harus membuat ringkasan, mengerjakan kuis, presentasi, hingga pekerjaan rumah di hari yang sama. Belum lagi kerja kelompok dan tugas membuat video. Semuanya membuat Anda mesti menguasai cara mengatur waktu belajar online yang efektif.
Lebih lagi godaan belajar online ternyata lebih besar dibandingkan dengan belajar tatap muka. Anda harus pintar mengontrol keinginan untuk scrolling sosmed atau sekedar menonton video. Lalu, bagaimana cara untuk mengatasinya?
Coba cek ulasan berikut ini!
https://www.bozanian-mcgregor.com/
Daftar Isi
Cara Mengatur Waktu Belajar Online dengan Mengidentifikasi Apa yang Membuat Anda Lalai
Perhatikan apa saja yang bisa membuat Anda lalai dengan mengecek poin berikut.
1. Seberapa sering Anda scrolling di sosmed? Ini adalah godaan terbesar sekolah online. dan lumrahnya manusia, pasti merasa bosan dengan kegiatan belajar yang dilakukan tanpa jeda.
2. Apakah Anda penyuka game online? tidak ada salahnya untuk bermain game, namun perhatikan deadline tugas yang mendesak terlebih dahulu.
3. Apa platform video yang sering melenakan Anda? TikTok adalah platform video pendek yang sangat diminati oleh kalangan anak sekolah saat ini. Banyak video-video menarik yang lebih seru untuk ditonton daripada membaca buku.
4. Pernahkah Anda melupakan sesuatu yang penting? Lupa menaruh sesuatu juga akan menguras waktu belajar online Anda lho! So, hati-hati dalam meletakkan barang-barang.
5. Apa gangguan yang paling sering menyapa waktu belajar Anda? Selesaikan pekerjaan rumah terlebih dahulu sebelum memulai sekolah online dan hindari multitasking. Setelah itu, pilihlah tempat yang nyaman untuk belajar di rumah.
Temukan Cara Untuk Mengatasi Kelalaian Anda
Setelah mengidentifikasi penyebabnya, Anda bisa mengetahui cara mengatur waktu belajar online dengan poin-poin berikut ini.
1. Jangan pegang handphone selama waktu belajar online berlangsung. Jika Anda harus menggunakan ponsel pintar Anda, gunakan aplikasi pengunci notifikasi atau sembunyikan sosmed sementara.
2. Buatlah jadwal kegiatan. Mulai dari belajar, bermain, tidur dan istirahat, makan, tugas, hingga pekerjaan rumah. Bahkan Anda juga dapat mengalokasikan waktu untuk bepergian atau sekedar berjalan-jalan di sekitar rumah.
3. Buatlah waktu belajar menjadi hal yang paling ditunggu dengan perbanyak membaca buku, menguasai strategi belajar, dan aktif dalam proses belajar online.
4. Kuasai segala macam gangguan dengan memberitahu orang-orang di sekitar tentang jadwal belajar Anda atau Anda bisa mengatur pekerjaan rumah terlebih. Setelah itu, temukan spot belajar yang nyaman dan jauh dari keramaian.
https://plsclasses.com/
Tips Manajemen Waktu
Cara mengatur waktu belajar online selanjutnya adalah dengan menerapkan manajemen waktu. Beberapa diantaranya adalah mengatur strategi dan teknik seperti berikut ini.
1. Hindari Multitasking
Percayalah bahwa multitasking itu tidak selalu memberikan manfaat. Bahkan, akan membuat Anda bingung dalam menuntaskan tugas. Jadi, cobalah untuk mengerjakan tugas satu per satu berdasarkan deadline yang telah ditentukan.
2. Fleksibel
Anda tidak boleh terkejut jika sewaktu-waktu Anda harus menghadapi perubahan jadwal mendadak. Ini akan sering terjadi ketika belajar online dan Anda diminta bahkan dipaksa untuk menggunakan waktu seefisien mungkin.
3. Konsisten
Kesuksesan belajar online ditentukan dari konsistensi Anda dalam menerapkan cara mengatur waktu belajar online itu sendiri. Berusalah untuk menjadikannya sebagai kebiasaan yang kuat dan lakukan secara terus menerus.
4. Skala Prioritas
Terapkan skala prioritas dengan mengerjakan tugas yang penting terlebih dahulu. Setelah itu, istirahatlah selama 5 menit di setiap 30 menit durasi pembelajaran. Jika perlu, buatlah to do list untuk memudahkan Anda.
5. Jaga Diri Anda
Ingatlah bahwa pikiran adalah alat yang paling penting bagi kelangsungan hidup. Jika Anda tidak merawatnya dengan baik, maka hal tersebut akan membuat Anda kehilangan kendali hingga jatuh sakit. Rutinlah berolahraga, perawatan, bersantai, dan pastikan waktu tidur Anda mencukupi.
Nah, itulah cara mengatur waktu belajar online yang efektif. Apabila ada pertanyaan atau pendapat yang ingin disampaikan, Anda bisa langsung serukan dikolom komentar di bawah yaaaah…
Anda juga dapat menghubungi kami di +6282111778907 atau Head Office kami 021-77844897 di setiap hari Senin s.d Jumat pada 09.00-17.00. Anda bisa menemui kami langsung di kantor Ocean Terrace Residence Blok E1 No.1 Jalan Tole Iskandar, Tirtajaya, Kec. Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat. gurulesprivate.co.id melayani les privat untuk semua wilayah di Indonesia.